AION V Jadi Model Paling Diminati Selama IIMS 2025

RISKS.ID – AION V jadi model kendaraan listrik AION Indonesia yang paling diminati oleh pengunjung Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.

Selama IIMS 2025, AION V menjadi model dengan pemesanan tertinggi, yakni 733 unit, diikuti oleh Hyptec HT Premium sebanyak 327 unit, AION Y Plus Exclusive 167 unit, AION V Exclusive 55 unit, AION Y Plus Premium sebanyak 44 unit, dan Hyptec HT Ultra 27 unit.

Bacaan Lainnya

Selama pameran berlangsung, AION Indonesia mencatatkan total Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 1.353 unit.

“Hal ini membuktikan bahwa inovasi teknologi, performa unggul, kecanggihan fitur, serta efisiensi energi yang kami hadirkan semakin diterima oleh masyarakat Indonesia,” kata Andry Ciu, CEO AION Indonesia.

Pencapaian tersebut, lanjut Andry, semakin menguatkan posisi AION di pasar mobil listrik Indonesia. Dalam kurun waktu sembilan bulan, AION sudah menjadi salah satu brand EV yang bisa menjadi pilihan baru masyarakat di Indonesia.

Selain pencapaian dalam jumlah SPK, AION Indonesia juga menghadirkan pengalaman test drive yang disambut dengan antusiasme yang tinggi oleh para pengunjung IIMS 2025.

Selama 11 hari, 1.733 pengunjung turut merasakan langsung sensasi berkendara dengan kendaraan listrik AION dengan melakukan test drive mulai dari 941 pengunjung yang merasakan performa AION V, kemudian sebanyak 645 pengunjung merasakan Hyptec HT dan 147 pengunjung menjajal AION Y Plus.

Melalui pengalaman ini, para calon konsumen semakin yakin dalam memilih kendaraan listrik yang sesuai dengan kebutuhan konsumen.

AION berkomitmen untuk terus berinovasi dan menghadirkan produk terbaik serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *