Libur Panjang, Tol Cipularang Arah Bandung Padat Merayap di KM 80

PURWAKARTA– Lonjakan volume kendaraan terjadi di Tol Cipularang, khususnya wilayah Purwakarta arah Jakarta menuju Bandung, pada Kamis (29/5/2025) pagi. Arus lalu lintas terpantau padat merayap di KM 80 hingga KM 83. Kepadatan ini terjadi imbas libur panjang Kenaikan Isa Almasih.

Dikutip dari beritasatu.com, kendaraan didominasi mobil pribadi, harus melaju perlahan karena antrean panjang dan padatnya arus kendaraan. Situasi semakin diperparah oleh truk-truk besar yang bergerak lambat, ditambah kondisi jalan yang menanjak di beberapa titik. Hal ini menyebabkan perlambatan arus secara keseluruhan, membuat lalu lintas tersendat dalam waktu cukup lama.

“Kami imbau pengendara tetap waspada dan jaga jarak aman, karena jalur padat dan ada potensi kecelakaan jika tidak hati-hati,” ujar petugas Jasa Marga di lokasi.

Pihak kepolisian dan pengelola jalan tol telah mengantisipasi peningkatan volume kendaraan dengan penempatan petugas tambahan dan pemantauan arus lalu lintas secara intensif melalui CCTV dan pos pantau.

Libur panjang dan cuti bersama yang berlangsung hingga akhir pekan dimanfaatkan warga untuk bepergian ke berbagai destinasi wisata di Bandung dan sekitarnya. Hal ini menjadi salah satu penyebab utama meningkatnya arus kendaraan dari arah Jakarta menuju selatan.

Artikel Libur Panjang, Tol Cipularang Arah Bandung Padat Merayap di KM 80 pertama kali tampil pada tangselxpress.com.

 tangselxpress.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *