Gandeng J-Rocks, Swiss-Belhotel PI Padukan Kenyamaan Menginap dan Hiburan

JAKARTA – Swiss-Belhotel Pondok Indah mengkombinasikan musik dan hotel menjadi elemen tak terpisahkan, terutama dalam menciptakan pengalaman menginap yang lebih menarik dan berkesan bagi para tamu.

Kami akan mengelar event musik intim seperti Intimate Concert ‘RINDU SELALU’ bersama J-ROCKS,” ujar General Manager Swiss-Belhotel Pondok Indah, Dedik Abdillah kepada wartawan, Sabtu (28/6/2025).

“Acara semacam ini tidak hanya menghibur, tetapi juga meningkatkan daya tarik hotel sebagai destinasi hiburan,” sambungnya.

Selain itu, kehadiran live music dalam makan malam spesial diharapkan semakin memperkuat argumen bahwa musik adalah bagian integral dari pengalaman bersantap yang ditawarkan hotel ini.

Pendekatan Swiss-Belhotel Pondok Indah ini tidak hanya membantu meningkatkan awareness dan revenue hotel, tetapi juga menunjukkan hotel dapat beradaptasi dan berinovasi di tengah persaingan bisnis dengan menawarkan sesuatu yang lebih dari sekadar akomodasi.

“Kami menciptakan suasana dan pengalaman yang unik dan memadukan kenyamanan menginap dengan hiburan musik yang berkualitas,” jelasnya.

“Kami dan pihak hotel juga akan memberikan kejutan di acara nanti,” sambungnya.

Sementara Vokalis Jrock, Iman mengapresiasi acara yang digelar Swiss-Belhotel Pondok Indah. Menurut dia, lewat event ini grup bandnya lebih dekat dengan fans.

“Ini salah satu panggung kami yang paling beda dan kami suka di bulan ini karena biasanya kita di eventyang jauh dari penonton, tapi swiss-belhotel membuat kita musisi bisa lebih dekat dengan para fans di acaranya ini,” terang Iman.

Artikel Gandeng J-Rocks, Swiss-Belhotel PI Padukan Kenyamaan Menginap dan Hiburan pertama kali tampil pada tangselxpress.com.

 tangselxpress.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *