RISKS.ID- Tampil cantik di Hari Lebaran tentu saja impian banyak wanita. Apalagi dalam Islam diajarkan untuk mengenakan pakaian yang bagus saat merayakan Idul Fitri. Untuk penampilan yang sempurna, ada sejumlah langkah yang harus kamu lakukan.
Untuk membuat kulit cantik, tentu kamu perlu melakukan perawatan rutin. Yuk, coba ikuti tips berikut ini.
1. Jaga tubuh tetap terhidrasi
Menjalani puasa lebih dari 12 jam, tentu membuat kadar cairan di tubuh berkurang. Oleh karena itu, kamu wajib untuk tetap terhidrasi dengan minum setidaknya 8 gelas air putih di waktu berbuka dan sahur.
Selain mempertahankan kelembaban kulit agar terlihat cantik saat Lebaran, minum air yang cukup juga bisa membuang racun, menurunkan berat badan dan meningkatkan sistem imun.
Tak hanya air putih saja, kamu bisa memvariasikan air putih dengan mencampurkan beberapa buah seperti irisan lemon, stroberi, timun, dan tambahan daun mint untuk menjadi infused water.
2. Tingkatkan rutinitas perawatan kulit wajah
Kamu bisa memulai merawat kulit wajah dengan membersihkan wajah dengan benar.
Permukaan wajah perlu dibersihkan secara menyeluruh dengan pembersih yang sesuai dengan jenis kulit. Maka dari itu, kenali jenis kulit kamu sebelum menggunakan produk pembersih wajah. Seperti, kulit berminyak atau berjerawat bisa menggunakan gel salisilat berwarna bening atau pembersih berbahan dasar benzoil peroksida.
Bagi kulit kering, pilih pembersih seperti susu yang bebas pewangi dan memiliki bahan pelembap seperti lidah buaya dan asam hialuronat. Sementara bagi yang memiliki jenis kulit kombinasi direkomendasikan menggunakan pembersih krim yang menghilangkan kotoran tetapi tidak mengelupas kulit.
3. Penggunaan tabir surya
Agar terlihat cantik saat Lebaran, penggunaan tabir surya harus dijadikan rutinitas perawatan kulit wajah yang tak boleh terlewatkan. Pilihlah tabir surya dengan SPF 30 bagi yang beraktivitas dalam ruangan dan SPF 50 bagi yang berakitivitas di luar ruangan.
4. Menggunakan pelembap
Pelembap juga termasuk rangkaian perawatan wajah yang tidak boleh terlewatkan. Terlebih saat berpuasa, tubuh akan kekurangan cairan dan memungkinkan kulit akan mudah kering.
Oleh karena itu, pilihlah produk pelembap yang teksturnya ringan di kulit agar tidak menyumbat pori-pori dan menyamarkan kulit kering di siang hari akibat berpuasa.
5. Konsumsi nutrisi dan makanan seimbang
Di saat berbuka puasa, mungkin kamu lebih sering mengonsumsi makanan yang mengandung banyak gula dan minyak. Tentunya, hal ini dapat membuat kulit wajah kurang cerah saat lebaran.
Jelang Lebaran, baiknya untuk kamu mengurangi konsumsi gula olahan dan karbohidrat yang bisa membantu kulit menjadi lebih sehat dan cerah. Selain itu, perbanyak konsumsi makanan yang mengandung antioksidan, tinggi protein, serta serat karena akan bermanfaat bagi kesehatan kulit.
6. Gunakan masker wajah
Rutin menggunakan masker wajah setidaknya dua kali seminggu setelah mencuci wajah dan menggunakan toner akan menghasilkan wajah yang cantik dan menawan saat lebaran. Selain itu, membasuh wajah dengan air dingin di pagi hari pun bisa menjadi pilihan agar terhindar dari kulit yang dehidrasi.
7. Tidur yang cukup
Tidur yang cukup juga bisa membantu kamu agar terlihat cantik saat Lebaran, lho. Pasalnya, tidur yang cukup dapat mengatasi lingkaran hitam di area mata serta meningkatkan warna kulit agar tampak lebih cerah. Oleh karena itu, disarankan untuk Bunda tidur selama 7-9 jam setiap harinya.
8. Melakukan eksfoliasi pada wajah
Selanjutnya, kamu bisa rajin melakukan eksfoliasi pada wajah, namun tidak harus setiap hari, ya. Lakukan eksfoliasi wajah seminggu sekali atau dua minggu sekali agar kelembapan dan kebersihan wajah senantiasa terjaga.
Eksfoliasi wajah sendiri dilakukan untuk mengangkat sel kulit mati agar kulit tak terlihat kering dan kusam. Perawatan ini bisa dilakukan dengan penggunaan produk tertentu atau secara mikrodermabrasi.