Anies Punya Konsep Reindustrialisasi, Seperti Apa?

anies baswedan
Anies Baswedan. Foto: Ist

JAKARTA – Bakal Calon Presiden Anies Baswedan punya konsep reindustrialisasi yaitu mengolah barang mentah menjadi barang setengah jadi atau jadi di dalam negeri. Konsep ini mirip dengan hilirisasi yang dijalankan Presiden Joko Widodo saat ini.

Konsep reindustrialisasi diucapkan Anies saat Indonesia Leaders Talk di Universitas Hasanuddin, Makassar, Minggu (24/9). Reindustrialisasi disebutkan Anies setelah dia melihat banyak produk kakao dari Pulau Sulawesi yang diekspor mentah-mentah ke luar negeri.

Bacaan Lainnya

Sulawesi yang sudah semua tahu sebagai surganya kakao dunia. kalau kita liat di dalam data ada negara pantai gading dan Ghana produsen biji kakao nomor 1 dan 2 dan nomor 3 adalah Indonesia.

Indonesia adalah produsen terbesar dan dimana itu di Sulsel, Sulteng, Sultang, Sulbar, 75 persen produsen nasional ada di tempat ini. Tetapi 80 persen dari produknya diekspor keluar negeri, 20 persen baru domestik dan 85 persen dari ekspor itu dalam bentuk intermediate bukan dalam bentuk finish good,” ungkap Anies.

Oleh karena itu, reindustrialisasi kemudian muncul dari Anies. Reindustrialisasi ini akan didorong terus oleh Anies, bukan hanya di Jawa tetapi di seluruh wilayah Indonesia.

“Kita dorong reindustrialisasi. Mengapa ini perlu didorong ke depan? Kita susah mlakukan fase awal industrialisasi di Jawa dan beberapa kota besar di Indonesia. Tetapi fase ini kita membutuhkan untuk mendorong industrialisasi di tempat yang lebih luas,” sebutnya.

Reindustrilisasi ini menurut Anies penting untuk memanfaatkan hasil bumi Indonesia. Dengan reindustrialisasi, kekuatan ekonomi Indonesia akan meningkat.

“Dan kalau kita potret Sulawesi kita akan menemukan potensi kekayaan alam yang luar biasa yang ini harus kita manfaatkan dengan membangun industrinya dari hulu sampai hilir. Kalau itu bisa dilakukan di seluruh Indonesia maka kita akan melihat gerakan perekonomian yang merata di berbagai wilayah bukan merata subsidi karena pusat tetapi industri yang bertumbuh di Indonesia dan ini membutuhkan dukungan seperti sistem logistik kita perlu diperbaiki,” jelasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *