
BEKASI– Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi tektonik terjadi di wilayah Bekasi, Jawa Barat, pada Senin (22/9/2025) pukul 12.41 WIB.
Direktur Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, mengatakan gempa berkekuatan 2,6 magnitudo itu berpusat di darat, 17 kilometer tenggara Kabupaten Bekasi, dengan kedalaman delapan kilometer.
“Hasil analisis menunjukkan episenter gempa terletak pada koordinat 6,5 LS dan 107,26 BT,” ujarnya.
BMKG menyebut gempa ini dipicu aktivitas sesar naik busur belakang Jawa Barat (West Java back arc thrust). Getarannya dirasakan warga di Karawang dengan intensitas II–III MMI, di mana getaran nyata terasa di dalam rumah, benda ringan bergoyang, dan seperti ada truk melintas.
Hingga kini, belum ada laporan kerusakan maupun korban jiwa akibat gempa tersebut. BMKG mengimbau masyarakat tetap tenang dan hanya merujuk informasi resmi dari kanal BMKG.
Artikel Gempa Bekasi Dipicu Sesar Jawa Barat, Terasa Seperti Truk Melintas pertama kali tampil pada tangselxpress.com.
tangselxpress.com





